12 Cara Tarik Tunai BSI di Indomaret 2024 : Biaya & Limit

Cara Tarik Tunai BSI di Indomaret – Bank Syariah Indonesia (BSI) memang belum memberikan sebuah layanan kartu ATM kepada para nasabahnya. Dengan begitu, layanan mobile banking yang diberikan nantinya sangat bemanfaat sekali.

Karena dengan layanan BSI Mobile Banking  tersebut, para nasabah yang ingin melakukan transaksi non finansial seperti cek saldo, transfer, top up, dan beberapa lainnya bisa dilakukan secara mudah. Namun, untuk melakukan transaksi finansial seperti tarik tunai nasabah baru banyak yang bertanya.

Di mana cara tarik tunai itu sendiri bisa dilakukan dengan dua pilihan cara yaitu TARIK TUNAI DI ATM TANPA KARTU maupun tarik tunai di gerai Indomaret terdekat. Tentu saja, nasabah baru BSI banyak yang belum paham bagaimana cara maupun langkah tarik tunainya.

Nah, dengan begitu pada pembahasan kali ini pakaiatm.com akan sampaikan informasi salah satu cara tarik tunai tersebut. Yang mana akan di bahas sendiri yaitu mengenai cara tarik tunai atau ambil uang dari rekening BSI di Indomaret.

Cara Tarik Tunai BSI di Indomaret

Untuk lebih jelas dan paham akan bagaimana cara melakukan tarik tunai atau ambil uang BSI di Indomaret. Berikut akan disampaikan secara jelas di bawah ini. Jadi terus simak ulasan ini sampai akhir.

Cara Tarik Tunai BSI di Indomaret

Yang mana ada dua langkah dalam tarik tunai BSI lewat gerai Indomaret, yaitu langkah mendapatkan kode dan langkah pengambilan uang tunai di Indomaretnya. Ini dia lebih jelasnya.

Langkah Mendapatkan Kode

Nah untuk mendapatkan kode tarik tunai di Indomaret sendiri nasabah bisa mendapatkan kodenya di BSI Mobile Bankingnya. Berikut beberapa langkah atau cara mendapatkan kode tarik tunai tersebut:

1. Buka Aplikasi BSI Mobile Anda

1. Buka Aplikasi BSI Mobile Anda

Pertama, buka aplikasi BSI Mobile Banking Anda yang ada di smarthpone.

2. Pilih Menu Tarik Tunai

2. Pilih Menu Tarik Tunai

Setelah itu, lanjut dengan pilih menu Tarik Tunai.

3. Masukkan Kata Sandi

3. Masukkan Kata Sandi

Nantinya Anda akan diminta untuk memasukkan Kata Sandi, kemudian klik SELANJUTNYA. Bisa juga masuk dengan menggunakan sidik jari (Fingerprint).

4. Pilih Indomaret

4. Pilih Indomaret

Selanjutnya ada dua pilihan menu, langsung saja pilih menu Indomaret.

5. Masukkan Nominal Tarik Tunai

5. Masukkan Nominal Tarik Tunai

Kemudian ada pilihan nominal yang akan di tarik tunai di Indomaret, dari Rp 100.000 – Rp 500.000. Pilih saja sesuai dengan keinginan.

6. Masukkan PIN BSI Mobile

6. Masukkan PIN BSI Mobile

Setelah memasukkan nominal yang diinginkan, maka Anda akan diminta memasukkan PIN BSI Mobile. Silakan masukkan PIN, kemudian lanjut klik SELANJUTNYA.

7. Konfirmasi Tarik Tunai

7. Konfirmasi Tarik Tunai

Jika sudah akan ada konfirmasi di layar mengenai tarik tunai yang akan di lakukan di Indomaret. Cek semua, jika sudah benar maka klik SELANJUTNYA.

8. Bukti Kode Tarik Tunai Berhasil Didapat

8. Bukti Kode Tarik Tunai Berhasil Didapat

Nantinya Anda akan mendapatkan sebuah tampilan layar berupa kode tarik tunai. Anda bisa screenshoot atau simpan kode tarik tunai tersebut.

Catatan : Kode tarik tunai BSI di Indomaret sendiri berlaku 2 jam saja. Dengan begitu, setelah berhasil mendapatkan kode maka segeralah untuk mengambil uangnya.

Langkah Pengambilan Uang di Indomaret

Langkah Pengambilan Uang di Indomaret

Setelah berhasil mendapatkan kode tarik tunai, maka Anda sudah bisa lanjut untuk melakukan cara pengambilan uang di gerai Indomaret terdekat. Berikut langkahnya:

1. Datang ke Indomaret

Datangi gerai Indomaret terdekat di lokasi Anda berada, jangan lupa untuk membawa kode tarik tunai tadi. Karena kode inilah yang menjadi syarat utama bagi nasabah BSI dalam melakukan tarik tunai.

2. Temui Kasir

Setelah sampai di Indomaret, langsung saja untuk temui kasir. Sampaikan tujuannya yaitu ingin melakukan tarik tunai. Dengan begitu, kasir nantinya akan mulai membantu dan meminta kode transaksi tarik tunai tersebut.

3. Ambil Uang

Setelah selesai pemprosesan maka Anda akan diberikan uang sesuai nominal yang ditarik.

4. Berhasil

Transaksi berhasil. Nasabah BSI bisa meminta struk juga sebagai tanda bukti jika telah melakukan tarik tunai.

Biaya Admin Tarik Tunai di Indomaret

Biaya Admin Tarik Tunai di Indomaret

Saat melakukan tarik tunai BSI di Indomaret, nantinya Anda juga akan dikenakan biaya administrasi. Besaran tersebut yaitu Rp 5.000 per transaksinya. Seperti misalnya Anda melakukan tarik tunai atau ambil uang Rp 500.000 ribu maka akan menjadi Rp 505.000

Limit Tarik Tunai BSI di Indomaret

Limit Tarik Tunai BSI di Indomaret

Sedangkan untuk limit transaksi sendiri di aplikasi BSI Mobile tarik tunai hanya berlaku Rp 100.000 Rp 200.000 Rp 300.000 Rp 400.000 dan Rp 500.000. Namun disetiap jenis kartu ATM, BSI memberlakukan ketentuan LIMIT tarik tunai berbeda. Berikut limit setiap jenis kartu ATM-nya:

LIMITNOMINAL
SilverRp 5.000.000
GoldRp 10.000.000
PlatinumRp 15.000.000

Itu berlaku bagi kedua jenis kartu, baik kartu ATM BSI GPN atau VISA.

Mungkin seperti itulah informasi dapat pakaiatm.com sampaikan mengenai cara, metode atau langkah tarik tunai uang dari rekening BSI Mobile lewat Indomaret. Semoga dengan adanya informasi tarik tunai di atas bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan.