7 Cara Mengisi Summary Bank Mandiri yang Jitu Agar Diterima

Cara Mengisi Summary Bank Mandiri – Melamar pekerjaan di sebuah perusahaan, menulis summary merupakan salah satu tahap yang penting untuk dilakukan. Di tahapan ini biasanya yang akan menentukan apakah seorang pelamar akan lolos ke tahap selanjutnya atau tidak.

Sama halnya ketika ingin melamar ke bank Mandiri. Sebagai salah satu BANK TERBAIK DI INDONESIA, tentunya banyak orang yang tertarik menjadi bagian dari bank Mandiri. Dengan banyaknya pelamar, maka perekrut membutuhkan waktu lama untuk membaca berkas satu per satu.

Nah, dalam hal ini resume summary menjadi pilihan yang tepat untuk menentukan siapa yang berhak lolos ke tahap selanjutnya. Sebagai hal yang akan menentukan keberhasilan seorang dalam melamar pekerjaan, tentunya summary harus di isi dengan baik dan benar serta unik.

Hal ini sering terjadi, dimana para pelamar bank Mandiri, banyak yang menulis summary tanpa memikirkan tujuan dan bertele-tele. Sehingga membuat mereka banyak yang gagal di tahap ini. Lantas bagaimana cara mengisi summary bank Mandiri? Simak selengkapnya di bawah ini.

Cara Mengisi Summary Bank Mandiri yang Jitu Agar Diterima

Cara Mengisi Summary Bank Mandiri yang Jitu Agar Diterima

Mengisi summary sebenarnya sangat mudah, namun anda harus mengisi dengan hal-hal yang mencerminkan diri anda, tidak menggunakan kalimat yang bertele-tela serta buat ringkasan tentang diri anda. Memang mengisi summary terlihat sepele, namun itu akan menujukan jati diri, karakteristik serta kemampuan anda.

Cara Mengisi Summary Bank Mandiri

Cara Mengisi Summary Bank Mandiri

Berikut beberapa tips jitu untuk mengisi summary agar bisa diterima di bank Mandiri.

1. Gunakan Pertanyaan

Dalam summary, tulislah ringkasan prestasi dan keahlian penting yang dijamin berbeda dengan peserta lainnya. Maka dari itu, trik ini sering digunakan oleh para pelamar yang berpengalaman. Namun, jika anda masih fresh graduate bisa juga mengisi summari yang menarik dan persuasif.

2. Buatlah Secara Ringkas dan Tidak Bertele-tele

Hal yang peling sering terjadi dalam penulisan summary yaitu bertele-tele. Kami ingatkan untuk tidak menulis summary terburu-buru, gunakan kalimat yang ringkas, jangan terlalu panjang atau mungkin menggunakan kata yang boros. Jadi disarankan untuk menulis summary langsung to the point aja, tidak usah panjang lebar.

3. Buatlah Daftar Pencapaian yang Ingin Ditonjolkan

Sebagai solusi untuk mengatasi anda agar tidak kebingungan dalam menulis summary, anda bisa membuat daftar soal kualifikasi atau pencapaian yang ingin anda raih. Selanjutnya, pilih kurang lebih 3 hal yang paling menonjol untuk anda tulis ke dalam summary agar bisa diketahui oleh perekrut.

4. Cari Tahu Kunci Posisi yang Dilamar

Dalam mengisi summary, anda juga harus teliti dalam mencari kunci penting terhadap posisi yang anda kamar. Semisalnya, kepribadian apa yang diminta oleh perekrut, serta kualifikasi atau keahlian tertentu yang dibutukan oleh perusahaan yang kamu daftar.

5. Tulis Keunikan Anda

Kebanyakan pelamar menulis hal-hal yang bersifat umum, seperti pekerja keras, teliti, rajin dan lainnya. Memang itu bagus, namun summary anda tidak cukup persuasif dan tidak menarik bagi si perekrut. Cobalah berkaca pada diri anda sendiri, apa yang membuat anda berbeda, apa yang membuat anda itu lebih baik dari yang lain.

Coba tuliskan itu semua di summary. Misalkan kepribadian yang unik seperti memiliki kemampuan analisis yang cepat, memiliki teknik penjualan yang tidak memaksa atau mungkin anda menguasai bahasa asing.

6. Analisis Industri Anda Sebagai Petunjuk

point selanjutnya yaitu menganalisa industri sebagai petunjuk. Maksudanya bagaimana? Gini, cobalah melakukan analisis pada resume dan profil milik orang yang telah bekerja di profesi yang anda lamar. Misalkan anda akan melamar sebagai teller bank Mandiri, maka cari tahu profil dan resume teller Mandiri sebagai petujuk atau acuan anda untuk mengisi summary.

7. Apabila Tidak Ada Ruang, Bisi Ditulis di Bagian Resume Lain

Yang terakhir, daftar yang anda buat sebelumnya sebagi draf, kemungkinan besar tidak akan digunakan semuanya. Namun, hal hal yang tidak sempat anda tulis ke dalam summary, masih tetera di resume bagian lain.

Intinya, apa yang anda tulis di dalam summary merupakan point-point yang membuat anda itu unik, menarik, berkarakter dan berbeda dengan pelamar lainnya, meskipun melamar diposisi yang sama.

Contoh Summary Bank Mandiri

Nah, setelah menyajikan point-point penting di atas sekarang coba untuk lebih mendalami lagi summary yang akan anda tulis, silahkan simak contoh di bawah ini.

Contoh Summary Bank Mandiri

Itulah informasi lengkap tentang cara mengisi summary Bank Mandiri yang dapat pakaiatm.com sajikan untuk anda. Pada dasarnya mengisi summary, merujuk pada apa yang membuat anda itu lebih unik dan berbeda dari pelamar lainnya.