e Money Mandiri Bisa Untuk Apa Saja dan Cara Menggunakan

e Money Mandiri Bisa Untuk Apa Saja – Sebagai nasabah Bank Mandiri, mungkin sudah tidak asing dengan fasilitas pembayaran bernama e Money (Uang Elektronik) Mandiri. Lalu, tahukah Anda apa saja transaksi yang bisa dilakukan menggunakan e Money Mandiri?

Tidak sedikit orang yang ternyata belum tahu e Money Mandiri bisa untuk apa saja. Oleh karena itu, melalui artikel berikut Tim Pakaiatm.com bakal menjelaskan secara lengkap apa saja kegunaan dari fasilitas tersebut.

Kami juga sempat menerima pertanyaan terkait ketersediaan fitur Tarik Tunai pada e Money Mandiri. Dengan mengetahui daftar penggunaan Uang Elektronik Mandiri bisa untuk apa saja, nantinya Anda bisa tahu apakah saldo e Money bisa di Tarik Tunai atau tidak.

Berikut adalah transaksi apa saja yang bisa dilakukan pakai e Money Mandiri. Selain itu, kami juga telah menyiapkan daftar Merchant apa saja yang sudah mendukung transaksi pakai e Money Mandiri.

e Money Mandiri Bisa Untuk Apa Saja

e Money Mandiri Bisa Untuk Apa Saja

e Money Mandiri merupakan salah satu fasilitas pembayaran yang disediakan oleh Bank Mandiri. Selain Bank tersebut, beberapa Bank di Indonesia seperti BRI, BCA, BNI dan CIMB Niaga juga menyediakan fasilitas pembayaran e Money untuk para nasabah nya.

e Money Mandiri tersedia dalam bentuk kartu fisik, seperti kartu ATM dan kartu Kredit. Fungsi dan kegunaan dari e Money sendiri sama, yaitu untuk melakukan transaksi pembayaran maupun pembelian.

e Money Mandiri hanya bisa digunakan apabila Anda mempunyai saldo di dalamnya. Maka dari itu, sebelum menggunakan e Money untuk transaksi, penting untuk melakukan cek saldo e Money Mandiri terlebih dahulu.

Lantas, fasilitas pembayaran ini bisa digunakan untuk apa saja atau dimana saja? Berikut akan kami jelaskan daftar transaksi yang bisa dilakukan pakai e Money Mandiri:

1. Bayar Tol

Pertama, Anda bisa memanfaatkan saldo e Money Mandiri untuk bayar akses Jalan Tol, baik di Gardu Manual maupun Gardu Tol Otomatis (GTO). Cara menggunakan fasilitas ini di Jalan Tol pun sangat mudah, cukup ikuti langkah-langkah di bawah ini:

Gardu Manual

  • Berikan kartu e Money pada Kasir Tol
  • Setelah petugas akan menempelkan kartu pada mesin Reader yang terdapat disana
  • Jika sudah, transaksi berhasil dan Pintu Tol akan terbuka.

Gardu Tol Otomatis

  • Antri di pintu Garda Tol Otomatis
  • Setelah itu tempelkan kartu e Money pada mesin Reader (dilakukan oleh pengendara / pemilik kartu)
  • Nantinya akan muncul pemberitahuan di layar jika transaksi berhasil
  • Setelah itu, saldo e Money akan terpotong dan pintu Tol akan terbuka

Untuk transaksi di atas, nantinya saldo akan dipotong sesuai biaya atau harga yang berlaku. Dengan adanya e Money tentu saja memberikan kemudahan transaksi sekaligus efisiensi antrian, sebab Anda tidak perlu lagi menyiapkan uang Cash maupun menunggu kembalian dari petugas.

2. Bayar Parkir

Selain bisa dipakai untuk bayar Tol, fasilitas ini juga bisa Anda gunakan untuk membayar biaya Parkir di Gedung, Mall atau lainnya. Transaksi ini bisa dilakukan oleh pengendara Mobil maupun Sepeda Motor ketika parkir di TPM (Tempat Parkir Manual) dan TPE (Tempat Parkir Elektronik).

Adapun cara menggunakan fasilitas ini dalam pembayaran parkir adalah sebagai berikut:

TPM

  • Berikan kartu e Money pada petugas parkir di Pos
  • Tunggu beberapa saat, petugas akan melakukan transaksi melalui mesin Reader
  • Jika sudah, e Money akan dikembalikan dan Anda sudah bisa keluar dari tempat parkir

TPE

  • Dekati mesin Reader yang terdapat di Pintu Keluar
  • Setelah itu masukkan tipe Kendaraan, nomor Polisi dan berapa lama Anda parkir di tempat tersebut
  • Nantinya akan muncul keterangan biaya parkir yang harus dibayar
  • Silahkan tempel kartu pada mesin Reader
  • Jika struk keluar, artinya transaksi telah berhasil dan Anda bisa melanjutkan perjalanan keluar dari tempat parkir tersebut

3. Pembayaran Transportasi KRL

Jika Anda sering melakukan perjalanan menggunakan KRL dengan rute Jabodetabek dan KRL rute Jogja – Solo, sekarang pembayaran Tiket bisa dilakukan pakai kartu e Money. Memang, pihak KCI (Kereta Commuter Indonesia) sudah menyediakan fasilitas pembayaran khusus bernama KMT.

Tapi jika tidak punya, Anda bisa memanfaatkan saldo Uang Elektronik Mandiri guna membayar biaya transportasi KRL. Saldo akan terpotong secara otomatis sesuai rute perjalanan yang Anda lalui.

Sementara itu, apa saja yang harus dilakukan jika ingin naik KRL dan bayar pakai Uang Elektronik Mandiri? Simak tutorial nya berikut ini:

  • Silahkan menuju ke Pintu Masuk KRL
  • Setelah itu tempelkan kartu ke mesin Reader
  • Saldo akan terpotong sesuai biaya tujuan

Jika transaksi gagal, silahkan cek saldo terlebih dahulu, barangkali saldo tidak mencukupi. Kemudian lakukan Top Up e Money melalui metode yang tersedia.

4. Transaksi di SPBU

Uang Elektronik Mandiri bisa untuk apa saja, tak terkecuali untuk isi ulang bahan bakar di SPBU. Jika mempunyai e Money Mandiri, Anda bisa bayar biaya isi ulang bahan bakar secara lebih praktis, tidak perlu uang Cash sekaligus tidak ada drama petugas SPBU harus menukar uang karena tidak memiliki kembalian.

Cara penggunaan nya pun sangat mudah, Anda cukup memberikan kartu Uang Elektronik pada petugas SPBU. Setelah itu petugas akan memproses pembayaran melalui mesin Reader yang tersedia.

Apakah transaksi tersebut bisa digunakan di SPBU seluruh Indonesia? Sayangnya penggunaan Uang Elektronik sebagai metode pembayaran baru tersedia di SPBU besar atau yang berada di Kota-kota besar.

5. Belanja di Retail / Minimarket

Para pemilik kartu Uang Elektronik dari Bank Mandiri juga bisa menggunakannya untuk belanja di Toko, Retail atau Minimarket. Lantas, apa saja Toko, Retail dan Minimarket yang sudah menjadi Merchant Bank Mandiri?

Uang Elektronik bisa digunakan di semua tempat tersebut yang sudah memiliki logo e Money, salah satunya Indomaret. Jadi, Anda bisa menggunakan Uang Elektronik Mandiri di Indomaret untuk pembelian apapun dan tanpa minimal transaksi.

Langkah-langkah pembayaran pakai Uang Elektronik di tempat-tempat tersebut telah kami siapkan di bawah ini:

  • Serahkan Kartu Uang Elektronik pada petugas Kasir
  • Setelah menghitung pesanan / belanjaan, nantinya Kasir akan menempelkan kartu pada mesin Reader
  • Tunggu beberapa saat, akan keluar struk pembayaran dari mesin Reader
  • Kemudian petugas Kasir akan menginformasikan sisa saldo setelah terpotong untuk membayar tagihan transaksi
  • Selesai

Selain bisa belanja, Anda juga bisa melakukan Top Up e Money Mandiri di Toko, Retail dan Minimarket berlogo e Money.

6. Bayar Tagihan di Restoran

Selain bisa untuk beberapa transaksi di atas, sekarang ada banyak juga tempat makan yang bisa bayar pakai Uang Elektronik Mandiri, antara lain:

  • Solaria
  • KFC
  • McDonald’s
  • HokBen
  • CFC
  • Pizza Hut
  • JCO
  • Sushi Tei
  • Dan lain sebagainya

Pada tempat makan yang sudah mendukung pembayaran pakai Uang Elektronik biasanya sudah tersedia mesin Reader di Meja Kasir. Jika ingin bayar pakai Uang Elektronik, Anda tinggal konfirmasi dengan petugas Kasir, nantinya petugas akan memberi instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

7. Beli Tiket Wahana Hiburan

Terakhir, di beberapa tempat hiburan pun sudah mendukung pembelian Tiket Masuk menggunakan Uang Elektronik. Apa saja Wahana Hiburan yang sudah menerima pembayaran pakai e Money? Berikut daftar selengkapnya:

  • Taman Mini
  • Tsum Tsum Winnie The Pooh
  • DuFan
  • Trans Studio
  • Kids Corner
  • Inul Vista
  • CGV
  • Cinema 21

Apakah e Money Mandiri Bisa Tarik Tunai?

Sampai disini Anda sudah tahu kalau Uang Elektronik Mandiri bisa untuk apa saja, selanjutnya kami akan membahas terkait transaksi Tarik Tunai Uang Elektronik, apakah bisa? Dilansir dari berbagai sumber terpercaya, Uang Elektronik yang sudah di Top Up tidak bisa ditarik kembali.

Dengan begitu, bisa dikatakan Bank Mandiri tidak menyediakan fitur Tarik Tunai. Saldo yang sudah masuk hanya bisa digunakan untuk pembayaran atau pembelian apa saja di seluruh Merchant Bank Mandiri atau berlogo e Money.

Kesimpulan

Demikianlah pembahasan dari Pakaiatm.com mengenai e Money Mandiri bisa untuk apa saja. Di atas kami juga menyertakan bagaimana cara memakai Uang Elektronik untuk bayar Tol, bayar makanan dan minuman di Restoran hingga belanja di Indomaret.

Dengan adanya informasi di atas, kami harap Anda para pemilik kartu Uang Elektronik bisa memanfaatkan fasilitas tersebut untuk bayar atau beli apa saja. Selain lebih praktis, seringkali Bank Mandiri juga menawarkan promo khusus bagi para pengguna e Money.