√ Batas Pengambilan Uang di ATM Bank Jateng : Silver, Gold & Platinum

Batas Pengambilan Uang di ATM Bank Jateng – Hampir semua Bank di Indonesia  menyediakan fasilitas kartu ATM untuk setiap nasabah, tak terkecuali Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Tengah. Fasilitas tersebut dapat digunakan pada seluruh mesin ATM Bank Jateng serta ATM lain yang memiliki logo Bersama dan Prima.

Ada banyak transaksi yang bisa dilakukan melalui ATM Bank Jateng, salah satunya adalah tarik tunai atau pengambilan uang. Nah, berbicara mengenai pengambilan uang, tahukah kalian jika Bank Jateng menerapkan ketentuan terkait batas minimal dan batas maksimal pengambilan uang melalui ATM? Bagi kalian para nasabah Bank Jateng, tentu wajib mengetahui ketentuan ini.

Sebelum kami jelaskan lebih lanjut, perlu diketahui bahwa Bank Jateng menyediakan beberapa pilihan jenis kartu ATM. Setiap jenisnya memiliki fitur yang berbeda-beda, termasuk batas tarik tunai setiap harinya. Selain itu, ada juga ketentuan terkait biaya transaksi pengambilan uang menggunakan ATM Bank Jateng. Informasi selengkapnya bakal kami jelaskan secara lengkap melalui artikel berikut.

Peraturan mengenai limit pengambilan uang berikut ini merupakan hasil pembaruan dengan mengacu pada Pandemi COVID-19 yang tengah melanda. Sampai disini pasti kalian mulai penasaran berapa limit minimal maupun maksimal pengambilan uang di ATM Bank Jateng. Baiklah, untuk menjawab rasa penasaran tersebut langsung saja simak ulasan selengkapnya dibawah ini.

Batas Pengambilan Uang di ATM Bank Jateng

Batas Pengambilan Uang di ATM Bank Jateng

Seperti kami singgung diatas, bahwa setiap BUKA REKENING BANK JATENG maupun Bank lain kini semua nasabah bakal menerima fasilitas berupa kartu ATM. Untuk calon nasabah Bank Jateng sendiri akan diminta memilih jenis ATM yang tersedia, antara lain Silver, Gold dan Platinum. Setiap jenis ATM Bank Jateng memiliki limit masing-masing, termasuk untuk pengambilan uang.

Dari segi tingkatan, ATM Bank Jateng Silver memiliki limit tarik tunai yang paling rendah, sedangkan untuk  ATM Silver dan Platinum memiliki limit yang lebih tinggi. Supaya lebih jelas, berikut ini telah kami siapkan informasi mengenai batas pengambilan uang di ATM Silver, Gold serta Platinum dari Bank Jateng :

1. ATM Silver

Sebagai pengguna ATM Silver Bank Jateng kalian hanya bisa melakukan tarik tunai di ATM maksimal sebesar Rp. 15.000.000 per hari. Sedangkan untuk batas minimal tarik tunai menyesuaikan mesin ATM yang digunakan. Selain lewat ATM, kalian juga bisa melakukan pengambilan uang lewat mesin EDC dengan batas maksimal Rp. 50.000.000.

Mesin ATMRp. 15.000.000
Mesin EDCRp. 50.000.000

2. ATM Gold

Kemudian untuk jenis ATM Gold memiliki batas pengambilan uang di ATM hingga Rp. 20.000.000 per hari. Jika pengambilan uang dilakukan lewat mesin EDC, limitnya sama seperti ATM Silver, yaitu Rp. 50.000.000 setiap harinya.

Mesin ATMRp. 20.000.000
Mesin EDCRp. 50.000.000

3. ATM Platinum

Terakhir ada jenis ATM Platinum dari Bank Jateng yang memungkinkan kalian untuk melakukan penarikan uang senilai Rp. 50.000.000 per hari. Namun jika jumlah tersebut masih kurang, silahkan ambil uang melalui mesin EDC. Sebab dengan mesin tersebut kalian bisa mengambil uang sebesar Rp. 100.000.000 per hari.

Mesin ATMRp. 50.000.000
Mesin EDCRp. 100.000.000

Catatan : Untuk batas minimal pengambilan uang di ATM Bank Jateng maupun mesin debit EDC Prima menyesuaikan pecahan yang digunakan. Apabila fasilitas tersebut menerima pengambilan uang dengan pecahan Rp. 50.000 maka minimal transaksi adalah Rp. 50.000. Begitu juga ketika yang tersedia adalah pecahan Rp. 100.000 maka pengambilan uang bisa dilakukan mulai dari nominal tersebut.

Biaya Admin Tarik Tunai di ATM Bank Jateng

Biaya Admin Tarik Tunai di ATM Bank Jateng

Setelah mengetahui batas pengambilan uang di ATM Bank Jateng dari masing-masing jenis ATM, sekarang kalian juga perlu tahu ketentuan biaya admin dari transaksi pengambilan uang. Jadi, apabila kalian melakukan tarik tunai di ATM Bank Jateng tidak akan dikenai biaya admin dalam bentuk apapun.

Namun ketika transaksi dilakukan melalui mesin ATM Bank lain yang berlogo Prima atau Bersama, kalian akan dikenai biaya admin sebesar Rp. 7.500. Biaya tersebut akan langsung dipotong dari saldo rekening Bank Jateng.

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari Pakaiatm.com mengenai batas pengambilan uang di ATM Bank Jateng. Jadi, setiap jenis ATM Bank Jateng menerapkan batas tarik tunai yang berbeda-beda. Selain batas untuk transaksi tersebut, setiap jenis ATM Bank Jateng juga memiliki limit transfer, pembayaran hingga POTONGAN BULANAN tersendiri.