Saldo Minimal BCA 2024 : Semua Jenis Kartu ATM

Saldo Minimal BCA – Menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia, menjadikan banyak hal yang harus dibenahi oleh bank BCA ini. Sudah banyak memiliki nasabah dengan sudah tersebar luas di penjuru negeri ini bahkan sampai ke pelosok-pelosok sekaligus, maka dari itu ada beberapa hal harus di perhatikan oleh bank BCA ini. Salah satunya yaitu dengan memberikannya banyak fasilitas atau pilihan jenis produk simpanan dari bank BCA. Untuk lebih memudahkan para nasabahnya untuk memilih akan menggunakan tabungan yang mana.

Fasilitas dan kenyamanan para nasabah merupakan hal utama yang harus diberikan oleh bank BCA. Sudah terbilang sangat lengkap mengenai fasilitas apa yang telah berikan oleh pihak bank. Namun sebelum anda dapat menikmati fasilitas yang diberikan oleh bank BCA anda sudah termasuk menjadi nasabah bank BCA terlebih dahulu. Untuk cara membuka rekening BCA, ada beberapa persyaratan diperlukan. Untuk syarat yang ada tersebut terbilang cukup mudah untuk di penuhi seperti KTP / identitas diri lain serta data lainnya sebagai pengenal seperti SIM.

Namun jika ingin menabung di ATM pastinya selalu ada bunga yang dijatuhkan atau biaya administrasi setiap bulannya. Selain bunga anda juga pastinya banyak bertanya-tanya mengenai berapa si saldo minimal yang mesti selalu ada di dalam rekening. Nah untuk saldo minimal BCA ini berbeda-beda tergantung dengan apa yang di pilih. Ada beberapa jenis tabungan yang diberikan oleh bank BCA seperti tahapan BCA, Tahapan Xpresi, sampai Simpanan Pelajar serta masih ada jenis lainnya.

Sama pentingnya dengan bunga, informasi saldo minimal di rekening tabungan juga perlu di ketahui setiap waktunya. Dengan adanya saldo minimal atau saldo mengendap akan membuat anda nasabah Bank BCA selalu mengetahui besaran saldo yang ada di tabungan. Jika saldo dalam tabungan sudah mulai menipis, maka anda harus menyetorkan beberapa uang untuk mengantisipasi minimal saldonya. keberadaan saldo minimal dibuat untuk mengantisipasi ketika nasabah tidak lagi menggunakan rekening tabungan.

Saldo Minimal Dari Semua Jenis Kartu ATM BCA

Saldo Minimal Dari Semua Jenis Kartu ATM BCA

Di sinilah nantinya saldo minimal ini digunakan sebagai biaya penutupan rekening tabungan BCA anda. Jika lama tidak digunakan atau diisi saldo, sehingga saldo minimal pun tidak ada, yang menandakan nasabah sudah tidak menggunakan dan dinonaktifkan oleh pihak bank. Sementara itu Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Santoso, beralasan bahwa adanya saldo minimal agar rekening tabungan tetap selamanya aktif, maka dari pada itu jika ingin tabungan BCA anda aktif selalu cek saldonya apakah masih ada saldo minimal didalam tabungan.

Saldo Minimal BCA

Saldo Minimal BCA

1. Tahapan BCA

Pada tahapan BCA ini terdapat beberapa jenis tabungan atau produk tabungan BCA yang dapat berfungsi sebagai kartu debit dan tunainya. Terbagi menjadi 3 jenis tabungan membuat anda akan lebih leluasa dalam memilih jenisnya yaitu Silver, Gold Platinum. Untuk setiap jenisnya juga memiliki limit transfer dan juga jumlah penarikan berbeda pula, namun memiliki saldo minimal atau saldo mengendapnya sama yaitu sebesar Rp 50.000.

2. Tahapan Xpresi

Untuk jenis tabungan satu ini terbilang sangat minim, saldo minimal yang harus ada pada jenis tabungan BCA satu ini yaitu hanya Rp 10.000 saja, beda dengan tahapan diatas dengan memiliki saldo minimal lebih besar.

3. Tahapan Berjangka

Jenis tabungan satu ini sama seperti jenis tahapan jenis tabungan BCA Silver, Gold, Platinum yaitu memiliki saldo minimal sebesar Rp 50.000.

4. Tahapan Gold

Untuk jenis tabungan jenis satu ini, saldo minimalnya yaitu Rp 50.000. Sama seperti tahapan berjangka dan tahapan BCA di atas.

5. Tabunganku

Jenis tabungan satu ini terbilang juga cukup sedikit besaran saldo minimal yang harus ada di dalam tabungan. Jenis ini hanya memberikan saldo minimal sebesar Rp 20.000 saja.

6. Simpanan Pelajar (SimPel)

Jenis tabungan ini ditujukan kepada pelajar untuk selalu menabung atau menyisihkan uang sakunya. Saldo minimal yang dijatuhkan juga sangat sedikit, terbilang jenis tabungan dengan minimal saldo sangat rendah di bandingkan dengan jenis tabungan BCA lainnya yaitu sebesar Rp 5.000. Saldo minimal ini sama seperti minimal setoran awal pembuatannya.

7. Tapres BCA

Berbanding dengan jenis tabungan Simpel di atas, jenis satu ini memiliki saldo minimal paling tinggi di antara beberapa jenis tabungan BCA lain. Saldo minimal harus ada pada tabungan ini yaitu Rp 5.000.000. Biasanya digunakan oleh pengusaha atau sejenisnya untuk menyimpan uangnya.

Nah itulah informasi mengenai saldo minimal pada jenis tabungan BCA, silakan anda pilih jenis tabungan yang anda sukai dan terbilang mampu untuk mengisikan saldo dengan besaran saldo minimal yang sudah di jatuhkan itu tadi.