25 Cara Membuat BCA Dollar 2024 : Syarat & Keuntungan

Cara Membuat BCA Dollar – Menabung atau menyimpan uang disalah satu rekening bank mungkin menjadi salah satu hal wajib bagi sebagian orang, tidak terkecuali anda tentunya. Apalagi saat ini sudah banyak bank nasional yang menawarkan produk tabungannya.

Salah satunya yaitu Bank Central Asia (BCA), menjadi bank ternama dan terbesar di Indonesia menjadikan bank ini selalu ingin memberikan yang terbaik kepada para nasabahnya. Dan salah satu JENIS ATM BCA atau tabungan yang diberikan seperti Tahapan BCA, Gold, Xpresi, tabungan BCA Dollar dan beberapa lainnya.

Tabungan yang diberikan oleh BCA memiliki kelebihan satu sama lain, jadi anda hanya perlu menyesuaikan saja ingin membuat tabungan BCA yang mana. Semisal jika anda ingin berinvestasi atau sering melakukan transaksi menggunakan mata uang Dollar maka buka tabungan BCA Dollar bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Nah jika anda ingin membuka tabungan BCA Dollar dan belum mengetahui cara dan syaratnya, berikut pakaiatm.com akan sampaikan dibawah ini secara jelas mengenai cara membuatnya. Mungkin dengan adanya ulasan ini anda para calon nasabah bank BCA tabungan Dollar bisa mengetahui sebelum mulai membuatnya.

Cara Membuat BCA Dollar Beserta Syarat & Keuntungan Didapat

Cara Membuat BCA Dollar Beserta Syarat Keuntungan Didapat

Tabungan BCA Dollar sendiri nantinya akan memberikan dua jenis mata uang Dollar yang diberikan yaitu Dollar USD maupun Dollar Singapura. Tinggal anda ingin menggunakan mata uang Dollar yang mana nantinya, nah jika penasaran akan cara membuat tabungan tersebut berikut akan disampaikan secara jelas dibawah ini.

Cara Membuat BCA Dollar

Cara Membuat BCA Dollar

Tidak jauh berbeda dengan CARA MEMBUKA REKENING BCA tabungan lainnya, pembukaan tabungan Dollar anda nantinya diminta untuk datang ke kantor BCA yang terdapat di kota tempat tinggal. Berikut lebih jelas mengenai cara membuat atau membuka tabungan dari BCA satu ini.

  • Pertama anda hanya perlu melengkapi persyaratan yang diperlukan sebelum datang ke kantor BCA.
  • Jika sudah dirasa lengkap, maka datanglah.
  • Sesampainya di kantor BCA, langsung saja ambil nomor antrean.
  • Tunggu sampai nomor antrean dipanggil oleh petugas.
  • Setelah dipanggil maka langsung saja temui petugas BCA yang berjaga dan sampaikan maksud kedatangan anda yaitu ingin buka rekening tabungan BCA Dollar.
  • Kemudian petugas akan membantu dari meminta mengisi formulir dan meminta persyaratan diperlukan.
  • Jika sudah maka petugas akan memprosesnya sampai anda diberikan buku dan kartu ATM BCA Dollar-nya.
  • Jika sudah mendapatkan buku tabungan dan kartu ATM BCA dolar maka cara membuka tabungan tersebut sudah berhasil dan anda sudah bisa bertransaksi lewat layanan-layanan yang telah diberikannya.

Syarat BCA Dollar

Syarat BCA Dollar

Setelah mengetahui cara membuat rekening tabungan diatas, terdapat persyaratan yang perlu di ikut sertakan dalam pembuatannya. Dan persyaratan atau ketentuannya sendiri seperti berikut ini:

  • BCA Dollar berlaku untuk nasabah perorangan.
  • Minimal usia 21 tahun atau sudah menikah.
  • Membawa atau menyertakan kartu identitas diri seperti KTP, SIM dan Paspor untuk warga negara asing.
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
  • Uang setoran awal yaitu USD100 atau SGD200.

Keuntungan Buka Tabungan BCA Dollar

Keuntungan Buka Tabungan BCA Dollar

Tidak hanya mengetahui cara dan syarat membuatnya anda juga pastinya perlu mengetahui apa saja keuntungan yang dapat dirasakan setelah melakukan pembuatan tabungan Dollar dari BCA itu sendiri. Berikut beberapa keuntungan saat anda membuat rekening tabungan BCA.

  • Kartu ATM BCA

Sama seperti kebanyakan jenis tabungan bank yang lain dari BCA. Nantinya setelah melakukan pembukaan tabungan ini, selain diberikan buku tabungan juga akan diberikan kartu ATM yang nantinya bisa digunakan untuk melakukan transaksi di ATM BCA dimana sudah tersebar di berbagai daerah.

  • Kemudahan setoran dan tarikan

Selain dapat bertransaksi dimesin ATM nantinya nasabah tabungan BCA Dollar juga dapat melakukan setoran maupun tarikan dengan banknotes USD maupun SGD dengan kondisi 1 : 1 sampai dengan limit tertentu. Namun sesuai dengan syarat dan ketentuan berlaku yang telah diberikan oleh pihak bank BCA.

  • Fasilitas e-Banking

Tidak hanya menggunakan layanan mesin ATM BCA saja, nantinya anda juga dapat mengakses layanan-layanan online yang diberikan seperti internet banking (KlikBCA), mobile banking (m-BCA), Phone Banking (BCA By Phone), SMS Banking BCA dan juga bisa menikmati layanan info via SMS/email.

  • Mendapatkan Informasi Transaksi

Bisa mendapatkan informasi transaksi melalui SMS maupun email dan jenis transaksi tersebut notifikasinya dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Seperti informasi saldo, LLG masuk, tarikan warkat (Cek/BG), tarikan khusus (appointee), tolakan kliring, seluruh transaksi debet dan kredit.

  • Gratis Biaya Transaksi

Untuk nasabah dimana sering melakukan transfer dalam mata uang asing ke bank lain (Outward Remittance) dengan penggunaan tabungan BCA Dollar nantinya nasabah akan dibebaskan dari biaya telex atau digratiskan jika sumber dananya berasal dari BCA Dollar.

  • Limit Saldo Tidak Ada Batasan

Meskipun tidak ada batasan limit saldo minimum pada rekening BCA Dollar. Namun jika dalam waktu 6 bulan berturut-turut rekening BCA Dollar tidak memiliki saldo maka akan secara otomatis rekening tersebut ditutup.

Demikianlah informasi mengenai cara buat, syarat dan keuntungan dari rekening tabungan BCA Dollar yang dapat pakaiatm.com sampaikan. Semoga bagi anda yang berniat untuk melakukan pembukaan rekening BCA Dollar untuk berinvestasi atau sering bertransaksi dengan mata uang Dollar, dengan adanya ulasan ini semoga bisa bermanfaat.