√ 6 Jenis ATM BSI Paling Lengkap 2024 : Biaya Potongan

Jenis ATM BSI – Setiap kalian pembuatan rekening di Bank manapun pasti kalian akan memperoleh fasilitas berupa Buku Tabungan dan kartu ATM. Hal tersebut juga berlaku ketika membuka rekening Bank Syariah Indonesia (BSI).

Beberapa dari kalian mungkin belum begitu familitas dengan Bank yang satu ini. Ya, BSI memang baru diresmikan beberapa minggu yang lalu, tepatnya pada tanggal 1 Februari 2021BSI sendiri merupakan bentukan dari kerjasama tiga Bank Syariah ternama di Indonesia, antara lain Mandiri Syariah, BRI Syariah dan BNI Syariah.

Meskipun masih baru, BSI telah memberikan pelayanan terbaik bagi setiap nasabah, salah satunya dengan memberi fasilitas kartu ATM. Sama hal nya dengan ATM dari bank lain dimana BSI juga menyediakan beberapa jenis ATM yang bisa digunakan.

Melalui fasilitas tersebut kalian bisa melakukan transaksi di seluruh ATM BSI dan ATM lain berlogo Bersama. Lalu apa saja sih jenis ATM yang ditawarkan BSI? berapa biaya administrasi bulannya? Tenang, jawaban lengkap dari semua pertanyaan tersebut telah kami siapkan dibawah ini.

Jenis ATM BSI

Jenis ATM BSI

BSI (Bank Syariah Indonesia) menyediakan berbagai macam pilihan kartu ATM untuk para nasabahnya. Setiap jenis ATM yang tersedia memiliki ketentuan masing-masing mengenai limit transaksi hingga biaya potongan perbulan.

Selain itu, pada tampilannya mereka juga memiliki perbedaan mulai dari warna, logo dan lain sebagainya. Nah, supaya lebih jelasnya, langsung saja simak informasinya berikut ini :

1. ATM BSI GPN Silver

ATM BSI GPN Silver

Pertama ada ATM GPN Silver dengan kombinasi warna emas, putih dan sedikit hijau di sudut kiri atas. ATM jenis ini mampu melakukan transaksi tarik tunai sebesar Rp. 5.000.000 per hari.

2. ATM  BSI GPN Gold

ATM BSI GPN Gold

Selanjutnya BSI juga menyediakan pilihan ATM GPN Gold yang tentu saja memiliki desain kartu dengan dominan warna Emas. Untuk limit transfer ke sesama rekening BSI bisa sampai Rp. 50.000.000 per hari.

3. ATM BSI GPN Platinum

ATM BSI GPN Platinum

Sedangkan untuk jenis ATM GPN Platinum memiliki desain keren berwarna silver dengan akses hitam di bagian tengahnya. Diantara kedua jenis diatas, ATM ini memiliki limit yang paling tinggi.

4. ATM BSI Visa Silver

ATM BSI Visa Silver

BSI juga memiliki jenis ATM Visa Silver. Dari segi tampilan tidak beda jauh dengan GPN Silver, hanya saja untuk jenis ini memiliki tulisan VISA di bagian pojok kanan bawah.

5. ATM BSI Visa Gold

ATM BSI Visa Gold

Ada juga BSI Visa Gold yang memiliki ciri berwarna emas dengan akses hijau di pojok kiri atas. Kemudian pada bagian sudut kanan bawah BSI juga mencantumkan Logo VISA.

6. ATM BSI Visa Platinum

ATM BSI Visa Platinum

Terakhir, ada jenis Visa Platinum yang juga memiliki tampilan fisik serupa dengan jenis GPN Platinum. Perbedaannya terletak pada logo di sudut kanan bawah dan biaya potongan per bulannya.

Biaya Potongan ATM BSI

Biaya Potongan ATM Bank Syariah Indonesia

Diatas kami telah menyinggung soal biaya administrasi atau potongan bulanan pada ATM Bank Syariah Indonesia. Lalu berapa sih biaya tersebut? Nah, jadi mengenai hal tersebut, BSI memiliki ketentuan untuk masing-masing jenis ATM. Informasi selengkapnya bisa kalian simak tabel berikut ini :

Jenis ATMBiaya Potongan / Bulan
GPN SilverGratis
GPN GoldRp. 1000
GPN PlatinumRp. 2000
Visa SilverRp. 1000
Visa GoldRp. 2000
Visa PlatinumRp. 3000

FAQ

Berapa Biaya Pembuatan Kartu ATM BSI?

Rp. 10.000

Apakah ATM BSI Sudah Mendukung Teknologi Magnetic Chip?

Semua jenis ATM BSI sudah mendukung teknologi tersebut.

Itu saja informasi yang dapat Pakaiatm.com sajikan mengenai macam-macam ATM BSI (Bank Syariah Indonesia). Syarat utama untuk memperoleh ATM BSI tentu saja memiliki rekening BSI dimana untuk proses pembuatannya bisa dilakukan secara Online melalui situs resmi Bank Syariah Indonesia. Selain fasilitas ATM, BSI juga menyediakan layanan e-Banking bernama BSI MOBILE yang siap memudahkan transaksi melalui smartphone.