√ Kartu ATM Tidak Bisa Cek Saldo : 16 Penyebab & Mengatasi

Kartu ATM Tidak Bisa Cek Saldo – Dengan buka rekening tabungan bank seperti BRI, BNI, BCA, Mandiri, Bank Syariah Indonesia atau lainnya. Maka Anda akan diberikan sebuah buku tabungan dan kartu ATM, dengan kartu ATM inilah nantinya nasabah bisa melakukan transaksi di mesin ATM.

Transaksi yang dimaksud sendiri misalnya tarik tunai, pembayaran, pembelian, transfer atau bisa juga hanya sekedar cek saldo. Mengenai transaksi tersebut, pastinya tidak semua bisa berjalan dengan lancar sesuai harapan nasabah. Terkadang munculnya masalah ini yang membuat transaksi Anda terganggu.

Salah satu masalah yang kerap terjadi terhadap nasabah yaitu mengenai kartu ATM tidak bisa digunakan untuk melakukan cek saldo. Mungkin ini jadi salah satu masalah umum dan hampir kebanyakan nasabah bank-bank di Indonesia sudah pernah mengalami kegagalan dalam cek saldo di mesin ATM.

Lantas apa sebenarnya penyebab yang membuat kartu ATM tidak bisa cek saldo? Pertanyaan seperti itu kerap dilontarkan terutama oleh nasabah yang mengalaminya, apalagi bagi nasabah yang sangat butuh sekali informasi saldo rekening tabungan saat itu juga.

Kartu ATM Tidak Bisa Cek Saldo

Kartu ATM Tidak Bisa Cek Saldo

Nah, jika penasaran dan bertanya-tanya akan hal itu. Pada kesempatan kali ini pakaiatm.com akan sedikit mengulas mengenai apa penyebab dan cara bagaimana mengatasi kartu ATM Anda tidak bisa digunakan untuk cek saldo. Agar lebih jelas mengenai hal itu, simak ulasan ini sampai akhir.

Penyebab Kartu ATM Tidak Bisa Cek Saldo

Untuk penyebab kartu ATM gagal dalam cek saldo sendiri ternyata ada beberapa faktor umumnya. Mungkin dari penyebab-penyebab yang akan disampaikan ini menjadi salah satu masalah cek saldo rekening Anda di mesin ATM gagal. Berikut beberapa faktor diantara lainnya:

1. Kartu ATM Rusak

1. Kartu ATM Rusak

Pertama, cek saldo gagal bisa diakibatkan dari kartu ATM yang Anda gunakan rusak atau bermasalah. Seperti misalnya strip magnetik/pita hitam pada kartu ATM ada luka atau goresan yang membuat kartu ATM saat di masukkan ke mesin ATM tidak bisa terbaca.

Masalah tidak hanya datang dari fisik kartu ATM nya, namun bisa saja cek saldo gagal diakibatkan dari masa berlaku kartu ATM yang sudah kadaluarsa. Hal ini, kerap tidak disadari oleh para nasabah atau pengguna kartu ATM.

2. Mesin ATM Bermasalah

2. Mesin ATM Bermasalah

Penyebab kedua bisa saja kartu ATM tidak bisanya cek saldo di mesin ATM dikarenakan adanya kerusakan pada unit mesin ATM nya. Hal ini membuat proses cek saldo gagal, tidak cek saldo melainkan beberapa transaksi juga bisa bermasalah.

Biasanya mesin ATM rusak akan memberikan ciri atau tanda dengan munculnya tulisan pada layar monitor, seperti “Maaf ATM Saat ini Tidak Bisa Digunakan” atau “Kartu Anda Tidak Diizinkan Untuk Digunakan”.

Penyebab ini biasanya terjadi akibat mesin ATM ada masalah di bagian software atau pun hardware. Seperti Anda ketahui sendiri alat tentu saja tidak akan bisa digunakan secara terus menerus, akan ada masanya rusak.

3. Jaringan ATM Error

3. Jaringan ATM Error

Belum banyak orang yang tahu jika ATM adalah salah satu mesin elektronik yang terhubung ke jaringan internet. Dengan begitu, cek saldo Anda gagal bisa dikarenakan mesin ATM mengalami masalah pada jaringannya.

Selain itu, mesin ATM juga merupakan mesin elektronik yang membutuhkan listrik sehingga saat transaksi cek saldo tiba-tiba listrik padam maka secara otomatis gagal. Bahkan bisa saja mesin akan menelan kartu ATM untuk mengantisipasi penyalahgunaan nantinya

4. Server ATM Error

4. Server ATM Error

Penyebab berikutnya mengapa cek saldo tidak bisa juga dapat dikarenakan server ATM ada gangguan. Seperti sudah Anda ketahui sendiri jika alat elektronik yang terhubung ke jaringan internet akan memiliki masalah error.

sama halnya dengan penyebab di atas, masalah error server juga tidak bisa disalahkan begitu saja. Dengan begitu masalah error ATM tidak hanya datang dari jaringan internet saja yang kurang bagus, melainkan pada servernya juga.

5. Saldo Rekening di Bawah Saldo Minimal

5. Saldo Rekening di Bawah Saldo Minimal

Selain keempat faktor penyebab di atas yang membuat cek saldo Anda di mesin ATM gagal, ternyata ada saja hal yang kerap tidak disadari oleh para nasabah bank-bank nasional. Di mana itu sendiri bisa datang dari saldo rekening tabungan Anda berada di bawah saldo minimal.

Sehingga akan secara otomatis kartu ATM terblokir oleh sistem, apalagi jika sampai saldo rekening di bawah saldo minimal dengan waktu yang cukup lama. Dengan begitu, saat mencoba cek saldo di ATM kegagalan tidak bisa dihindarkan.

Cara Mengatasi Kartu ATM Tidak Bisa Cek Saldo

Cara Mengatasi Kartu ATM Tidak Bisa Cek Saldo

Lalu bagaimana dengan cara mengatasi kartu ATM gagal cek saldo? Nah, dalam mengatasi ini nantinya akan tergantung dengan penyebab yang muncul. Lebih jelas mengenai cara mengatasinya, berikut ada beberapa caranya.

1. Atasi Kartu ATM Rusak

Saat cek saldo gagal akibat kartu ATM rusak, maka mengatasinya Anda hanya perlu ganti kartu ATM di kantor sesuai dengan banknya. Selain itu, siapkan syarat dan biaya karena ganti KARTU ATM RUSAK akan ini berbayar. Di mana setiap bank memberikan ketentuan biaya berbeda.

2. Atasi ATM Bermasalah

Sedangkan jika gagal cek saldo diakibatkan mesin ATM rusak. Maka tidak ada cara mengatasi selain menunggu mesin ATM diperbaiki oleh petugas atau teknisi. Dengan begitu, Anda perlu menunda transaksi atau bisa cek saldo di mesin ATM lain.

3. Atasi Jaringan & Server Error

Sama halnya dengan cara atasi di atas, nasabah tidak bisa dengan sendirinya mengatasi permasalahan jaringan dan server error dari mesin ATM. Solusinya Anda hanya perlu melakukan cek saldo di mesin ATM tempat lain.

4. Hubungi Call Center/Datang ke Kantor Bank

Jika perlu, Anda bisa menghubungi call center bank sesuai rekening Anda ketika cek saldo di mesin ATM tidak berjalan dengan lancar. Biasa juga untuk datang langsung ke kantor cabang bank terdekat di lokasi Anda dengan membawa syarat buku tabungan, kartu ATM dan KTP.

Tips jika Anda ingin tidak ingin mengalami masalah kartu ATM yang tidak bisa digunakan untuk mengecek saldo yaitu dengan manfaatkan layanan Mobile, Internet dan SMS Banking. Dengan catatan, terlebih dahulu daftar dan aktivasi di kantor bank cabang.

Mungkin seperti itulah penyebab dan cara mengatasi kartu ATM tidak bisa cek saldo baik itu kartu ATM BRI, BNI, BCA, Mandiri, Bank Syariah Indonesia maupun lainnya. Semoga adanya informasi tidak bisanya cek saldo di atas yang pakaiatm.com bisa bermanfaat bagi semua yang membutuhkan, terutama nasabah yang mengalaminya.