√ Tabel Angsuran Tunas Artha Mandiri 2024 : Syarat & Cara Pengajuan

Tabel Angsuran Tunas Artha Mandiri – Saat terlilit sebuah masalah ekonomi atau keuangan, banyak orang atau masyarakat memanfaatkan kredit pinjaman untuk mengatasinya. Apalagi hingga saat ini banyak koperasi simpan pinjam yang menawarkan jenis produknya.

Dengan mengajukan pinjaman tersebutlah nantinya Anda bisa mendapatkan uang dengan syarat ketentuan yang berlaku. Secara umum banyak koperasi di Indonesia yang menawarkan pinjaman dengan jaminan atau agunan cukup beragam dari sertifikat, BPKB Kendaraan dan lain sebagainya.

Kendati demikian, sebelum mulai mengajukan tentu saja Anda perlu mengetahui informasi terkait brosur atau tabel angsuran dari pihak koperasi. Dan pada pembahasan kali ini pakaiatm.com akan sajikan informasi tabel angsuran pinjaman Tunas Artha Mandiri (TAM).

Berbicara koperasi Tunas Artha Mandiri atau lebih dikenal dengan KSPPS TAM merupakan koperasi yang banyak membantu perekonomian masyarakat di pulau Jawa. Karena hingga kini, koperasi TAM memiliki lebih dari 60 cabang yang tersebar di Pulau Jawa.

Tabel Angsuran Tunas Artha Mandiri

Sekilas Tentang KSP Tunas Artha Mandiri

Di mana koperasi Tunas Artha Mandiri sendiri memiliki kantor pusat di Nganjuk, Provinsi Jawa Timur. Namun hingga sekarang atau sampai saat ini sudah mendirikan banyak cabang dan menyebar ke berbagai daerah sekitar seperti Jawa Tengah dan Jawa Barat.

Selain itu ada beberapa produk unggulan yang banyak diajukan oleh masyarakat atau orang membutuhkan. Jadi bagi Anda yang ingin ajukan pinjaman kredit, maka pengajuan kredit angsuran di KSP Tunas Artha Mandiri menjadi pilihan yang tepat.

Produk Pinjaman Tunas Artha Mandiri

Sebelum ke pembahasan utama mengenai tabel angsuran, lebih baiknya Anda ketahui dahulu jenis produk pinjaman apa saja yang ditawarkan pihak koperasi Tunas Artha Mandiri (TAM). Antara lain pinjaman di Tunas Artha Mandiri seperti:

1. Kredit Angsuran Mingguan

Pertama ada pinjaman yang ditujukan untuk para pelaku usaha sektor kecil menengah guna menambah modal usaha. Untuk jenis pinjaman ini tidak mewajibkan adanya sebuah agunan, namun debitur harus membayar angsuran pinjaman setiap 1 minggu sekali.

Nantinya petugas akan mendatangi rumah atau tempat usaha untuk ambil uang setoran angsuran. Lalu untuk plafon pinjaman jenis ini mulai Rp 500 ribu – Rp 5 juta dengan tenor mencapai 10 minggu atau maksimal 2 bulan setengah.

2. Kredit Angsuran Bulanan

Kedua ada pinjaman yang ditujukan untuk calon debitur yang membutuhkan uang cepat dengan menggadaikan BPKB kendaraan atau sertifikat hak milik. Misalnya ketika Anda memiliki kendaraan baik motor atau mobil surat BPKB bisa digadaikan sebagai agunan.

Mengenai nominal plafon pinjaman ini terbilang besar dan maksimal bisa sampai Rp 50 juta dengan tenor maksimal 24 bulan. Keuntungan lainnya, pihak Tunas Artha Mandiri memberikan suku bunga ringan dan tidak memberatkan debitur ketika bayar angsuran.

Plafon, Tenor & Suku Bunga Pinjaman TAM

Jika telah mengetahui jenis produk pinjaman ditawarkan pihak KSP Tunas Artha Mandiri, maka Anda tinggal mengetahui plafon, tenor dan bunga diberikan. Mengenai plafon, pihak Tunas Artha Mandiri memberikan plafon maksimal mencapai Rp 50 juta.

Kemudian tenor pembayaran angsuran bisa mencapai 24 bulan atau 2 tahun, sedangkan bunga belum secara jelas rincian berapa % nya. Namun yang jelas suku bunga pinjaman di Tunas Artha Mandiri di setiap produk ditawarkan terbilang ringan dan tidak memberatkan.

Tabel Angsuran Tunas Artha Mandiri

Setelah tahu sedikit sedikit informasi terkait pinjaman di Tunas Artha Mandiri, maka selanjutnya Anda tinggal mengetahui tebal angsurannya. Dengan lihat brosur tabel angsuran di atas, bisa disimpulkan jika sama seperti tabel angsuran KSP Cendrawasih, KSP Pangestu dan KSP lainnya.

Yang mana brosur tabel angsuran dilengkapi informasi plafon, tenor dan nominal angsuran harus dibayarkan setiap bulannya. Lebih jelas tebal angsuran di KSP Tunas Artha Mandiri, simak dan lihat tabel angsuran di bawah ini.

Tabel Angsuran (Rp 1 – Rp 15 juta)

Tabel Angsuran Rp 1 – Rp 15 juta

Tabel Angsuran (Rp 3 – Rp 50 juta)

Tabel Angsuran Rp 3 – Rp 50 juta

Syarat Pengajuan Kredit di Tunas Artha Mandiri

Teruntuk Anda yang ingin ajukan kredit angsuran di Tunas Artha Mandiri, tentu akan bertanya mengenai syarat apa saja dibutuhkan dalam pengajuannya. Syarat pengajuan sendiri ada syarat non dokumen dan dokumen, ini dia beberapa syarat tersebut:

Syarat Non Dokumen

  • Merupakan WNI (Warga Negara Indonesia).
  • Usia minimal calon nasabah atau debitur yaitu 18 tahun.
  • Melakukan pengisian lembar formulir pengajuan.
  • Memiliki tempat tinggal di Indonesia.
  • Bersedia melunasi simpanan pokok dan wajib.

Syarat Dokumen

  • Fotokopi KTP (Suami & Istri).
  • Fotokopi KK (Kartu Keluarga).
  • Agunan atau jaminan (Jika diperlukan).
  • Foto ukuran (4×6).

Cara Pengajuan Kredit di Tunas Artha Mandiri

Setelah tahu semua syarat ketentuan pengajuan pinjaman kredit angsuran di Tunas Artha Mandiri, selanjutnya Anda tinggal mengetahui cara pengajuan. Cara sendiri bisa secara online atau offline dengan datang kantor cabang Tunas Artha Mandiri terdekat.

Untuk cara pengajuan pinjaman online, maka Anda bisa menghubungi nomor marketing dari koperasi Tunas Artha Mandiri. Dengan begitu pihak petugas marketing akan berkunjung ke rumah atau tempat usaha Anda untuk mengambil syarat ketentuannya.

Lalu untuk cara pengajuan secara offline maka Anda tinggal datang langsung ke kantor cabang Tunas Artha Mandiri dengan membawa syarat sudah dicantumkan diatas. Jika semua syarat terpenuhi, maka dana cair kurang lebih 1 hari setelah pengajuan.

Demikian informasi brosur tabel angsuran Tunas Artha Mandiri dan pembahasan terkait lain dapat pakaiatm.com sajikan. Semoga dengan adanya pembahasan terkait tabel angsuran di koperasi TAM di atas bisa bermanfaat bagi semua.