√ ATM BRI Tidak Bisa Tarik Tunai 2024 : 8 Penyebab & Solusi

ATM BRI Tidak Bisa Tarik Tunai – Perihal transaksi di mesin ATM, mungkin hampir semua nasabah bank di tanah air sudah paham akan cara atau langkahnya. Tidak terkecuali bagi para nasabah bank BRI yang pastinya sudah tahu secara jelas bagaimana tata caranya.

Di mana dengan mesin ATM inilah nantinya nasabah BRI bisa melakukan transaksi cek saldo, pembayaran, transfer uang, tarik tunai, dan masih banyak lainnya. Namun terkadang ada banyak masalah yang muncul sehingga Anda gagal transaksi di mesin ATM tersebut.

Nah salah satu masalah atau gangguan yang kerap terjadi tersebut adalah ATM BRI tidak bisa tarik tunai atau penarikan uang. Teruntuk nasabah BRI yang baru pertama kali mengalami masalah ini, tentunya akan panik dan terasa cemas akan saldo di dalam rekeningnya.

Mengenai hal itu sebenarnya tidak perlu khawatir, karena pada pembahasan kali ini pakaiatm.com akan informasikan faktor penyebab dan cara mengatasi ATM BRI tidak bisa tarik tunai tersebut. Sehingga bagi Anda yang mengalaminya bisa terbantu dengan adanya artikel ini.

ATM BRI Tidak Bisa Tarik Tunai

Agar lebih jelas apa saja faktor penyebab dan cara mengatasi ATM tidak bisa tarik tunai, berikut akan disampaikan secara jelas di bawah ini. Jadi terus untuk simak dan ikuti pembahasan ATM tidak bisa lakukan penarikan uang tunai ini sampai akhir.

Penyebab ATM BRI Tidak Bisa Tarik Tunai

Penyebab ATM BRI Tidak Bisa Tarik Tunai

Mengenai penyebabnya sendiri, hampir umum seperti tidak bisanya tarik tunai uang di mesin-mesin ATM dari bank lain. Di mana ada beberapa permasalahan yang menjadikan ATM BRI tidak bisa digunakan untuk menarik uang.

1. Uang di Mesin ATM BRI Kosong

Pertama, tidak bisa tarik tunai bisa terjadi karena mesin ATM kehabisan uang sehingga saat Anda melakukan penarikan tidak keluar uangnya. Penyebab ini umum dan akan terjadi di mesin ATM dari semua bank di tanah air, tidak terkecuali ATM BRI.

2. Mesin ATM BRI Alami Gangguan

Kedua, tidak bisa tarik tunai juga dapat dikarenakan oleh mesin ATM yang mengalami gangguan. Untuk gangguan tersebut, secara garis besar biasanya terjadi karena server ATM yang error dan jaringan buruk. Hal itu dikarenakan mesin ATM adalah mesin elektronik pastinya akan mengalami trouble.

3. Kartu ATM BRI Rusak

Ketiga, selain dua penyebab tidak bisa tarik tunai uang di atas. Mesin ATM BRI tidak bisa lakukan penarikan uang juga dikarenakan oleh kartu ATM BRI yang digunakan untuk transaksi alami kerusakan. Umumnya kartu ATM pecah, patah, CHIP TIDAK TERDETEKSI, pita hitam tergores.

4. Kartu ATM BRI Disable

Keempat, ATM tidak bisa tarik tunai juga bisa dikarenakan KARTU ATM BRI DISABLE atau dinonaktifkan oleh pihak bank. Biasanya kartu ATM disable terjadi saat kartu ATM disinyalir melakukan transaksi-transaksi tidak biasa dan dianggap mencurigakan.

Solusi Mengatasi ATM BRI Tidak Bisa Tarik Tunai

Solusi Mengatasi ATM BRI Tidak Bisa Tarik Tunai

Setelah tahu apa saja penyebab yang menjadikan ATM BRI tidak bisa digunakan untuk penarikan uang, maka selanjutnya tinggal tahu mengenai cara mengatasinya. Di mana cara atau solusi mengatasi itu sendiri disesuaikan dengan penyebab permasalahan yang terjadi.

1. Tunggu Mesin Diisi Uang

Jika karena mesin ATM BRI kehabisan uang sehingga tarik tunai Anda gagal, maka solusi mengatasi paling tepat yaitu Anda tunggu mesin ATM BRI kembali diisi uang oleh petugas. Dirasa membutuhkan uang cepat, maka Anda bisa cara mesin ATM BRI atau ATM Bersama guna melakukan tarik tunai.

2. Tunggu Sampai Mesin ATM Kembali Berfungsi

Saat ATM BRI tidak bisa digunakan untuk penarikan uang karena adanya gangguan server, mengatasinya Anda hanya perlu tunggu sampai mesin ATM BRI kembali normal. Mengenai waktu dibutuhkan sendiri tidak bisa ditentukan, seberapa lama yang jelas kurang dari 24 jam ATM BRI sudah bisa digunakan kembali.

3. Ganti Kartu ATM BRI

Tidak bisa tarik tunai akibat kartu ATM BRI rusak, cara mengatasinya adalah dengan melakukan ganti kartu ATM baru di kantor cabang BRI terdekat. Sebelum pengajuan kartu ATM baru, silakan bawa syarat seperti buku rekening tabungan, kartu ATM dan uang sebagai BIAYA GANTI ATM BARU.

4. Enable Kartu ATM BRI

Lalu untuk mengatasi ATM tidak bisa tarik tunai yang dikarenakan oleh kartu ATM dinonaktifkan oleh pihak bank. Maka Anda bisa lakukan Enable dengan datang ke kantor cabang bank BRI terdekat dengan menemui customer service. Selain itu, Anda juga bisa lakukan pengaktifan di layanan BRImo atau BRI Mobile.

Catatan : Saat tarik tunai tidak bisa dan melihat SALDO BERKURANG UANG TIDAK KELUAR DARI ATM BRI, Anda tidak perlu khawatir. Karena secara umum saldo tersebut akan kembali lagi, Anda hanya tunggu sebentar. Namun jika saldo tetap saja tidak kembali dalam waktu lama, silakan telpon call center BRI atau datang langsung ke kantor cabang untuk melaporkan hal tersebut.

Mungkin seperti itulah informasi tentang penyebab dan cara mengatasi ATM BRI tidak bisa digunakan untuk lakukan penarikan uang yang dapat pakaiatm.com sajikan. Dengan adanya informasi terkait ATM BRI gagal tarik tunai di atas semoga bisa bermanfaat, terutama bagi para nasabah BRI yang alami masalah sama.