Jam Operasional Bank DKI – Melayani kebutuhan finansial masyarakat Indonesia khususnya DKI Jakarta, bank DKI hadir memberikan pelayanan perbankan yang dilayani di setiap kantor unit kerja. Layanan perbankan ini ditunjukan untuk memudahkan masyarakat DKI Jakarta melakukan transaksi finansial.
Bank DKI terus menerus memberikan layanan terbaik, agar para nasabahnya mendapatkan kenyamanan, keamanan sekaligus kemudahan dalam bertransaksi. Dalam upaya memberikan pelayanan finansial secara maksimal, bank DKI Jakarta menjalankan kegiatan operasional perbankannya secara terjadwal.
Penjadwalan dalam pelayanan ini ditetapkan oleh bank dengan tujuan, selain meningkatkan kedisiplinan para pegawainya. Namun ini juga akan memudahkan nasabah ketika membutuhkan bantuan teller ataupun customer service untuk mendapatkan informasi terkait produk dan layanan dari bank DKI.
Adanya jadwal operasional tersebut, maka Anda bisa tahu kapan waktu paling tepat untuk datang ke bank. Jadwal operasional, meliputi jam kerja, jam buka kantor, jam istirahat dan libur kantor. Intinya yang berkaitan dengan jam operasional bank. Adapun jam operasional bank DKI yaitu sebagai berikut.
Jam Operasional Bank DKI Hari Ini
Ketika ingin melakukan transaksi SETOR TUNAI atau mungkin memiliki keperluan di bank DKI, Anda mestinya harus datang ke bank sesuai jam operasional. Jam operasional bank umumnya beroperasi selama 8 jam dalam 5 hari kerja. Jam operasional bank DKI bisa Anda lihat pada informasi di bawah ini.
Jam Buka Kantor Bank DKI
Untuk pelayanan di kantor unit kerja, Bank DKI mulai melaksanakan kegiatan perbankan pada pukul 08.00 WIB s.d 15.00 WIB selama 5 hari kerja yaitu di hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis serta Jumat.
Sedangkan untuk pelayanan secara online, kegiatan operasional bank dijalankan 7 hari selama 24 jam. Namun, untuk proses verifikasi video call dengan Customer Service setelah melakukan PEMBUKAAN REKENING ONLINE hanya dapat dilakukan setiap hari pada pukul 08.00 – 21.00 WIB.
Jam Istirahat Kantor Bank DKI
Sementara itu, sesuai jam buka di atas sudah termasuk jam istirahat. Di hari Senin – Kamis jam istirahat teller dan CS yaitu pada pukul 12.00 – 13.00 WIB. Sedangkan, di hari Jum’at teller serta CS mulai istirahat pada pukul 11.30 – 13.00 WIB (untuk istirahat & menunaikan ibadah sholat Jum’at).
Jadwal Operasional Bank DKI Selama PSBB
Selama pandemi Covid-19 ini selain menutup beberapa KCP, bank DKI juga mengurangi jam kerja kantor unit kerja. Selama PSBB berlangsung, jam operasional bank DKI buka pada pukul 08.30 – 14.00 WIB.
Pengurangan jam buka bank DKI mengacu kebijakan PSBB yang dikeluarkan oleh Gubernur DKI. Bank DKI menutup Kantor Cabang Pembantu di kantor kelurahan, kecamatan, pusat perbelanjaan, serta rusunawa selama PSBB berlangsung.
Jadwal Libur Kantor Bank DKI
Jadwal libur bank DKI sendiri yaitu hari Sabtu dan Minggu. Selain itu, di hari-hari tertentu bank DKI juga menghentikan kegiatan operasionalnya, misalkan seperti Cuti Bersama, Hari Libur Nasional, serta saat diberlakukannya ketentuan PSBB.
Mungkin hanya itu saja informasi yang dapat pakaiatm.com sajikan terkait jam operasional bank DKI lengkap dengan jadwal buka dan libur kantor. Agar mendapatkan informasi lebih lengkap, Anda bisa menghubungi CALL CENTER BANK DKI. Demikian informasi dari pakaiatm, semoga informasi di atas bermanfaat.